Sinopsis TIK

Malika Afrian Nevilla
8a


   Sinopsis TIK       

    Arya adalah anak tunggal dari orang yang kaya raya. Apapun yang dia minta selalu diberikan oleh orang tuanya. Dia adalah anak SMP yang tidak normal. Dia tampan dan juga  memiliki tubuh yang atletis. Meskipun begitu, dia tidak memiliki seorang pun teman. Bahkan di sekolah pun dia jarang berbicara dengan teman sekelasnya. Dia tidak bergabung dengan ekskul manapun. Dia bahkan tidak pernah bekerja kelompok dengan teman sekelasnya. Dia adalah orang yang pemalas, tapi dia sangat pintar.
     

     Tidak seperti anak SMP yang lain, dia mempunyai hobi yang aneh. Hobi Arya adalah merakit barang. Hobinya berawal dari lego yang dia mainkan saat kecil dulu. Dia bahkan memiliki pesawat pribadi yang dia rakit sendiri. Saat ini, dia sedang mencoba merakit mesin waktu. Dia terobsesi membuat mesin waktu dari sebuah film. Setelah berbulan-bulan merakitnya, dia pun berhasil merakitnya. Dia pun sangat senang dan tidak sabar untuk mencobanya. Dia pun mencoba untuk pergi 20 tahun kemudian. Ternyata mesin tersebut bekerja dengan sangat baik. Arya pun sampai di masa depan dengan selamat. Tapi dia kaget karena tidak ada manusia di sana. Dia mencoba berjalan jalan sebentar dan tidak melihat satu pun manusia dan hewan. Ternyata semua makhluk hidup sudah punah di sana. Dia tidak bisa tinggal diam karena nanti dia tidak bisa hidupnya lebih lama lagi. Arya pun berpetualang ke berbagai waktu untuk menyelamatkan umat manusia.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Macam - Macam Angle Kamera